Minggu, 02 November 2014

Puisi - Waktu

        Waktu
 (dari: Dwipa Sumantri)

Berjalan tanpa memendang
Hanya berputar menurut ukurannya
Tak peduli diwaktu apa-pun
Kau terus saja berjalan dan berputar
           
            Seakan kau begitu cepat
            Inginku rasakan lebih lama
            Tapi kini tinggal kenangan
            Dan kau yang membuat itu terjadi?

Kau adalah sebuah batas
Antara malam dan siang
Yang lalu ialah kenangan
Yang datang dia masa depan

            Ketika yang ada itu indah
            Ingin tanganku menghentikanmu
            Sebaliknya bila yang ada itu susah
            Ingin kakiku menggerakanmu

Kau mudah berlalu disaat suka
Tapi itu juga tergantung pikir seseorang
Namun kukatakan, mungkin saja
Itu dirimu...... Waktu



Tidak ada komentar:

Posting Komentar